Ilustrasi.
PALANGKA RAYA - Sebanyak 605 orang guru di Kota Palangkaraya, Kalteng tahun 2011 ini telah mengikuti sertifikasi dengan dua tahap.
Kepala Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Palangkaraya, Ikhwanudin, Kamis (28/4/2011), mengatakan pelatihan itu dilakukan dua tahap.
Tahap pertama sebanyak 275 orang dan tahap kedua sekitar 330 orang. "Persyaratan tetlebih dahulu diperiksa dan diteliti Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Kalteng," ujar Ikhwanudin.
Sedangkan pelaksananya Diklat Unpar dan yang menentukan juga universitas negeri satu-satu di Bumi Tambun Bungai ini.
Diakui Ikhwanudin, ada 1.000 guru yang mendaftar sertifikasi dan tidak semuanya terakomodir untuk ia minta maaf. "Namun tahun 2014, semua guru yang memenuhi syarat mendapatkan hak," janjinya. (bpost.co.id/sampitonline.com)
Sumber : Sampitonline.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar