iklan

Selasa, 05 Juli 2011

Jenazah Zainuddin MZ Disalatkan, Pengunjung Ricuh

Selasa, 5 Juli 2011 13:51 wib

wordpress
JAKARTA – Ribuan orang terus berdatangan ke kediaman almarhum Zainuddin MZ di Jalan H Aom, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Mereka ingin melihat jasad sang kiai untuk terakhir kalinya.

Pantauan okezone di lokasi, Selasa (5/7/2011), kericuhan sempat terjadi saat jenazah Zainuddin MZ hendak disalatkan. Para pengunjung berebut memasuki Masjid Fajrul Islam untuk menyalatkan. Akibatnya, ketegangan pun terjadi antara petugas keamanan dengan pengunjung.

“Kami minta yang hendak menyalati almarhum agar tertib. Semua harus tertib,” pinta seorang panitia melalui pengeras suara. Usai memberikan imbauan, mereka pun kembali membacakan doa-doa untuk almarhum.

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Jimly Asshidiqie nampak hadir untuk menyalatkan jenazah. Selain itu, sederet artis, ulama, dan habib juga bergabung dengan ribuan orang lainnya untuk mendoakan almarhum.

Rencananya, almarhum Zainuddin akan dimakamkan sore ini di halaman Masjid Fajrul Islam, tepat di depan rumahnya. Zainuddin meninggal dunia pagi tadi sekira pukul 09.20 WIB di RSP Pertamina akibat sakit jantung dan gula darah.
Sumber  :  
Awaludin - Okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar